Rabu (21/03/2018) - Sebanyak 100 lebih peserta terlihat memadati aula serbaguna "BAIMAN" Kecamatan Banjarmasin Selatan, guna mengikuti Sosialisasi Pokdarwis (Kelompok Sadar Wisata) dan Sapta Pesona dalam mengembangkan Wisata di kota Banjarmasin. Antusiasme yang hadir dari berbagai unsur diantaranya perwakilan Lurah se Kota Banjarmasin, Ketua DK/RW/RT, Karang taruna, pemuda" aktif di Lingkungan nya, ibu-ibu PKK serta para nanang galuh kota Banjarmasin.
Dalam acara pembukaan yang dihadiri oleh Camat Banjarmasin Selatan, yang dalam hal ini diwakili Sekretaris Camat, Satriawan Ramadhana, menyampaikan ini momentum saatnya geliat wisata di selatan bangkit, bahwa kecamatan bansel siap memaksimalkan segala potensi yang ada untuk membuat atau mengemas Wisata baru yang kreatif dan kekinian dengan bantuan pokdarwis yang nanti akan segera dibentuk, ujar beliau. Potensi wisata indah tersembunyi seperti Pulau Bromo dan Kuin Kacil, sedang kami rancang konsepnya untuk dapat dijual sebagai icon Wisata unik, karena keindahannya alamnya yang masih natural. Selanjutnya Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Banjarmasin, Ihsan Al Haque, terlihat begitu semangat mengamini dan memberikan begitu banyak contoh daerah di kota Indonesia yang bisa memaksimalkan potensi daerah yang meski biasa namun bisa jadi luar biasa, dengan semangat dan ide -ide kreatif yang tentunya akan menjadi peluang usaha atau tambahan penghasilan bagi pelaku wisata dalam hal ini diharapkan dari pokdarwis dan warga sekitarnya. Sekaligus membuka sosialisasi ini, Kadisbudpar Kota Banjarmasin yang notabene merupakan warga kec. Bansel sendiri mendukung sepenuhnya segala aktifitas dan geliat wisata yang ada nantinya, serta mengakomodir apabila ada bantuan dari pihak ketiga, sponsor atau CSR bagi warga yang ingin menghadirkan ide atau konsepnya wisata di bansel pada khususnya, dan kota Banjarmasin pada umumnya.