Basirih Selatan, Kelurahan Hijau yang Asri


Peta lokasi via Google Map : https://goo.gl/maps/RkQS6Z3HdjE2

selatan.banjarmasinkota.go.id - Begitu memasuki halaman kantor ini, kita akan disambut dengan suasana hijau dan asri, beberapa pohon dan tanaman berbuah seperti pepaya dan belimbing terlihat berbuah dengan lebat, juga tanaman rambat yang tumbuh lebat diseputaran pintu atau gerbang kelurahan membuat suasana kantor kelurahan ini, terlihat rimbun juga menyejukan. Sebagai kelurahan yang mendukung arah kota Banjarmasin menuju Kota Layak Anak, disamping kiri teras depan, ada mainan ayunan warna-warni. Selamat datang di Kelurahan Basirih Selatan, dikomandoi bapak Lurah, H. Harun Alrasyid, kelurahan ini tumbuh dan berkembang cukup pesat baik dari segi pelayanan maupun tugas penting lainnya. begitu memasuki pintu depan kelurahan, panduan pelayanan untuk masyarat sudah tertampang jelas bahwa setiap pelayanan harus membawa KTP dan surat pengantar RT, begitu juga ketika masuk sudah tertampang SOP (Standar Operasional Pelayanan) untuk semua jenis pelayanan yang ingin dilaksanakan, ini membuat masyarakat jadi lebih jelas. Visi dan misi Kota Banjarmasin pun diejawantahkan dengan jelas di dinding, disamping visi dan misi Kecamatan serta Kelurahan, membuat siapapun yang melihatnya, bisa mengerti arah perkembangan kota kita tercinta ini ke depan.  Nomor pengaduan pun tertera dengan jelas di sudut pelayanan, sebagai bentuk layanan prima kepada masyarakat baik via telpon, sms atau whatsapp. Profil kelurahan juga terlihat dibeberapa data yang ada serta cukup lengkap termasuk ruang PKK, dengan ruang laktasinya. Memasuki halaman belakang, ternyata ada kolam ikan yang dibudidayakan oleh RT setempat, disamping TOGA (Tanaman Obat Keluarga) bahkan taman hidroponik pun ada disampingnya. Begitu banyak nilai positif dari berbagai sudut, bisa dilihat di kantor ini, dibawah komando bapak Lurah H. Harun, beliau mengungkapkan kuncinya adalah ikhlas dan tulus bekerja, namun rahasianya lainnya adalah keluwesan beliau dalam menjalin kekompakan semua unsur kelurahan, baik manajemen ASN dalam kelurahan sendiri, bahkan lintas instansi, seperti 3 pilar yakni (Lurah, Bhabinkamtibas, Babinsa), Tim PKK kelurahan, Ketua DK/RW/RT, Satgas kebersihan, Pemuda dan pemudi Karang Taruna, Puskesmas, Penyuluh pertanian,  tokoh masyarakat/agama dan lainnya. Kelurahan Basirih Selatan sekarang di 2018 tepatnya Senin, 9 April 2018 bersiap mewakili Kecamatan Banjarmasin Selatan, untuk mengikuti Lomba Kelurahan Tingkat Kota Banjarmasin dan berusaha tampil dengan karakter kuat yang sudah terbentuk juga sebelumnya dan insyaallah optimis dapat meraih hasil terbaik. Amiin ya Rabbal 'alamien. (Ed:one)


















Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Services